Rabu, Februari 01, 2012
0 komentar

Solusi Modem AHA (Olive/Huawei) Tidak Bisa SMS

Untuk pemilik modem AHA baik Olive maupun Huawei, mungkin beberapa bulan setelah memakai merasakan modem AHA-nya tidak dapat dipakai untuk SMS sehingga menyulitkan untuk mendaftar ke paket internet AHA.

Bertanya kesana kemari tidak ada jawaban yang memuaskan. Seperti yang saya alami.

Sempat saya bertanya customer care AHA kenapa modem AHA saya tidak dapat digunakan untuk SMS tetapi mereka hanya bisa menyarankan untuk membawa modem ke service center dari produsen modem. Tetapi ternyata bukan kerusakan penyebabnya.

Ternyata ada 2 kemungkinan modem AHA Huawei ataupun AHA Olive tidak dapat digunakan untuk mengirim ataupun menerima SMS.

Kemungkinan pertama yaitu karena modem diatur hanya menerima jaringan EVDO.

Maka solusinya adalam mengganti pengaturan jaringan ke Hybrid agar modem dapat digunakan untuk internet kecepatan tinggi sekaligus digunakan untuk SMS.

Jika masih bermasalah, coba atur jaringan ke CDMA1X agar modem bekerja sepenuhnya untuk jaringan yang digunakan untuk SMS.

Jangan lupa pengaturan jaringan dikembalikan ke mode EVDO ketika akan digunakan untuk berinternet.

Kemungkinan kedua yakni memori SMS modem penuh, tetapi sms tidak tampil di folder sms AHA Dialer.

Masalah inilah yang selama ini menjadi misteri. Tanpa kita ketahui, sms yang ada di memori modem penuh karena sms tersebut tidak tampil di folder sms yang ada di AHA Dialer.

Solusinya:
  • Buka AHA Dialer
  • Masuk ke menu Pesan
  • Pada kotak masuk Modem, klik lalu klik kanan pada kotak masuk
  • Kemudian klik Mengunduh. Maka semua pesan yang selama ini "tersembunyi" akan muncul.
  • Setelah semua pesan muncul, klik kanan lagi lalu klik Hapus Semua
  • Klik kanan lagi, lalu klik Mengunggah.

Setelah langkah diatas dilakukan, semua SMS yang tersimpan di memori modem telah dipindahkan ke memori SMS komputer.

Jika perlu, lakukan langkah yang sama untuk memori SMS terkirim di modem.

Read more: Solusi Modem AHA (Olive/Huawei) Tidak Bisa SMS | ega blog

Related Post by ~ Heric-Ajha ~ :



Berikan Komentar Tentang Postingan ini

:P :) :( :* :v :D

Label

 
cyb3rSelamat Datang Ditampilan Baru xD , Gunakanlah Browser Google Ch0rMe Agar Tampilan Lebih Sempurna.!!
~Please Klik Here,..!~
Join this site